Senin, 20 April 2009

Siswi-siswi SMA Assa'adah Juga Menulis


Menulis merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan. Kita dapat mengeluarkan segala unek-unek kita ke dalam tulisan. Menulis merupakan suatu kegiatan yang produktif dan ekspresif . jadi, kita bisa mengekspresikan diri kita melalui tulisan yang kita buat. Menulis adalah proses. Dengan banyak latihan, kita akan lebih baik lagi dalam menulis. Semakin banyak seseorang melakukan kegiatan menulis, semakin baik pula hasil tulisannya. Jadi, jangan takut untuk menulis. Tulislah apa yang ingin kita tulis.

Seperti kegiatan yang dilakukan oleh siswi-siswi SMA Assa’adah Bungah Gresik ini pada 12 April 2009. Mereka menulis apa saja yang ada di pikiran mereka. Walaupun ini adalah tugas yang diberikan oleh guru, siswi-siswi ini tidak merasa kesulitan dalam menulis karena mereka menggunakan teknik menulis yang baik. Kegiatan dimulai dengan mengungkapkan ide lewat kartu ide yang diberikan oleh guru. Kemudian mereka menempelkan kartu-kartu ide tersebut ke papan ide. Mereka boleh mencatat ide teman-teman mereka yang telah tertempel di papan ide.

Dari sinilah, mereka mulai menulis. Menulis menjadi sangat mudah berkat bantuan ide dari teman-teman mereka sendiri. Topik tulisan kali ini adalah Pengaruh Internet bagi Siswa Sekolah. Mereka menulis dengan tulisan argumentasi, yakni mengungkapkan pendapat disertai dengan fakta dan bukti-bukti yang konkret sehingga dapat mempengaruhi pembaca. Inilah salah satu tulisan terbaik yang ada.

Maraknya Internet di Kalangan Pelajar

Perkembangan internet saat ini ternyata memiliki dampat positif dan negatif. Dilihat dari segi positifnya, internet dapat menambah wawasan baik pendidikan, hiburan, maupun wawasan yang lain. Selain itu, internet dapat menjadi sumber inspirasi bagi siswa sekolah. Sedangkan segi negative dari internet adalah dapat menurunkan moral para pelajar karena di dalamnya terdapat situs-situs tertentu yang memuat video porno. Internet juga dapat menurunkan minat siswa dalam membaca buku. Pengamat pendidikan mengatakan bahwa 70% siswa lebih suka berinternet daripada membaca buku.

Internet merupakan sumber informasi yang praktis dan mudah. Dengan internet, kita dapat berbagi informasi dengan masyarakat. Selain itu, internet membuat dunia semakin kecil. Internet merupakan salah satu teknologi yang dapat membuat kita santai dalam berpikir.

Jika dilihat dari segi kesehatan, internet memunculkan berbagai masalah. Para dokter kesehatan mengatakan bahwa rabun jauh atau miopi pada siswa, 40% disebabkan oleh internet. Hal ini disebabkan karena banyaknya game-game yang membuat kita ketagihan. Selain itu, internet juga dapat menyebabkan kanker otak. Hal ini disebabkan karena terlalu lama berhubungan dengan gelombang listrik.

Jika dilihat dari segi ekonomi, internet dapat menghabiskan uang kita. Pengamat ekonomi Indonesia mengatakan bahwa hamper 30% dari pendapatan orang tua habis digunakan anak mereka untuk berinternet. Jadi, gunakanlah internet dengan sebaik-baiknya.

Tulisan di atas adalah karya Jazilatur Rahmah kelas X-1 SMA Assa’adah Bungah Gresik. Selamat ya, Jazilah! Kamu telah berhasil menulis! Kalau Jazilah saja bisa, kenapa kita tidak??

2 komentar: